PT BPR DP TASPEN JATENG
Image
20 SEP
2018
Millennial Lebih Banyak Habiskan Uang Untuk Ngopi

Apakah kamu seorang coffee addict yang bisa sakit kepala bila tidak minum kopi dalam sehari? Lalu apakah kamu adalah anak muda yang selalu kesulitan menyisihkan uang untuk tabungan masa depan padahal sebenarnya gajinya lumayan besar? Kalau kamu bertanya-tanya apakah ada hubungan antara minum kopi dan susahnya menambah tabungan, itu benar.

 

 

Penelitian SurveyMonkey yang dirilis oleh sebuah perusahaan aplikasi investasi “Acorns” mempublikasikan hasil bahwa setengah dari generasi millennial menghabiskan lebih banyak uangnya untuk minum kopi daripada menabung untuk hari tua. Wow! Memangnya minum kopi semahal itu?

Sudah jadi rahasia umum bahwa masalah kronis bagi generasi millennial adalah hilangnya budaya menabung. Ternyata, salah satu faktornya adalah kopi!

 

Bagi generasi millennial, kopi telah berkembang menjadi sesuatu yang sangat penting. Semakin banyak kalangan muda yang tak bisa memulai harinya tanpa secangkir kopi atau berkunjung ke kafe favorit. Meski secara ilmiah kopi memang telah terbukti bisa jadi stimulan dan baik untuk kesehatan, tapi berkembangnya budaya ngopi yang kelewat konsumtif harus diwaspadai. Ternyata bagi generasi millennial, kebutuhan akan kopi jauh lebih besar daripada tabungan masa depan. Dalam survei ini, terlihat bahwa 44% perempuan berusia 18-35 tahun, menghabiskan uang lebih besar untuk membeli kopi pagi daripada tabungan selama setahun. Sementara untuk laki-laki yang berusia sama, jumlahnya lebih rendah 10%.

Akibatnya, banyak kaum millennial yang tidak bisa pensiun cepat karena belum cukup tabungan. Bergeser dari umur pensiun ideal 65 tahun, sekarang umut 70-72 tahun lebih realistis

 

Sebagaimana yang dilaporkan oleh Vice, survei juga menunjukkan bahwa 41% dari millennial yang berusia 24 hingga 35 tahun, berspekulasi bahwa mereka belum bisa menikmati kenyamanan finansial untuk pensiun sebelum usia 65 tahun. Menurut Jacob Funk Kirkegaard dari Peterson Institute untuk Ekonomi Internasional, karena gaya hidup yang demikian, rencana pensiun yang paling realistis untuk generasi millennial adalah 70-72 tahun.

Kopi memang bukan sekadar minuman biasa, karena memiliki nilai sosial yang luar biasa. Mendampingi obrolan sore sampai identik dengan kesempatan PDKT